Thursday, December 15, 2011

APAKAH YANG DISEBUT TEOTIHUACAN?


Teotihuacan adalah sebuah reruntuhan kota yang berukuran besar di Meksiko. Reruntuhan ini termasuk ke dalam Situs World Heritage UNESCO sejak tahun 1987. Situs ini tidak sama dengan Teotihuacan de Arista yang merupakan sebuah kota modern di dekat reruntuhan itu, dan terletak di sebelah timur laut dari Kota Meksiko.

Siapa sebenarnya yang membangun Teotihuacan masih menjadi perdebatan hingga saat ini. Untuk beberapa lama pernah diduga bahwa orang-orang Toltec-lah yang bertanggung jawab atas pembangunannya, sebagian besar dugaan itu muncul berdasarkan Florentine Codex yang menyebutkan bahwa situs itu dibangun oleh orang Toltec. Meskipun demikian, kata Toltec bisa memiliki arti “ahli pembangunan”, dan oleh karena itu sebenarnya bisa mengacu pada siapa saja. Karena Toltec tampaknya mencapai puncak kebudayaan mereka beberapa abad setelah pembangunan Teotihuacan, saat ini diperkirakan bahwa mereka bukanlah pendiri pertama kota itu.

Pembangunan kota itu dimulai di lembah Teotihuacan di sekitar abad kedua sebelum Masehi, meskipun pada titik ini struktur-struktur yang ada relatif kecil. Pada akhir abad pertama Masehi, bangunan utama situs ini, Piramida Matahari, selesai dibangun. Selama tiga abad berikutnya, situs ini terus berkembang pesat, mencapai titik puncaknya sebagai pusat kekuasaan sebuah kebudayaan besar yang menyebar ke seantero  Amerika Tengah hingga ke wilayah yang menjadi bagian teritori bangsa Maya.

Pada titik puncaknya ini, luas Teotihuacan mencapai lebih dari 11 mil persegi (atau 30 km persegi), dan memiliki populasi dengan kisaran 150.000 hingga 250.000 ribu jiwa. Peradaban Teotihuacan benar-benar maju dan tanda-tanda pengaruh kebudayaan mereka bisa ditemukan di seantero Amerika Tengah. Kota itu berisi banyak orang-orang terampil dan karya-karya mereka memberikan kemakmuran pada orang-orang yang tinggal disana. Topeng-topeng batu yang indah, artefak-artefak berhias dari batu obsidian, dan perhiasan-perhiasan yang mencengangkan hanyalah beberapa bagian saja dari banyak artefak yang ditemukan di Teotihuacan.

Pengetahuan kita yang sedikit mengenai Teotihuacan ini sebenarnya diperoleh dari bangsa Maya, yang menganggap kebudayaan Teotihuacan sebagai penjajah mereka. Beberapa inskripsi Maya yang paling terkenal mengenai Teotihuacan bercerita tentang penguasa kota itu, Spearthrower Owl, yang bertahta selama enam puluh tahun dan menaklukkan kerajaan bangsa Maya, dan menempatkan keluarganya sebagai penguasa di Uaxactun dan Tikal yang merupakan kota-kota bangsa Maya. 

Di akhir abad ke-7 atau awal abad ke-8, Teotihuacan jatuh. Sepertinya kota ini ditaklukkan oleh bangsa Toltec dan dibakar sampai rata dengan tanah. Meskipun demikian, beberapa orang percaya bahwa keruntuhan Teotihuacan itu sebenarnya muncul dari dalam. Bukti yang memperkuat dugaan ini adalah bahwa sebagian besar bangunan yang dibakar adalah bangunan-bangunan milik kaum elit kota itu, kemungkinan telah terjadi revolusi kelas bawah di sana.

Situs ini sendiri berjejer di sepanjang sebuah jalan besar, the Avenue of the Dead. Di sisi Avenue of the Dead berdiri megah Piramida Matahari (Pyramid of the Sun) yang merupakan piramida terbesar ketiga di dunia dengan tinggi lebih dari 63 meter. Bangunan-bangunan lain selain piramida ini adalah Kuil Ular Berbulu, Kuil Bulan, dan Istana Jaguar. Ada biaya masuk ke situs ini dan pengunjung bisa berjalan-jalan di dalam situs. Ada bus setiap setengah jam dari kota Meksiko ke Teotihuacan dan bus wisata maupun taksi bisa disewa untuk perjalanan yang lebih bersifat pribadi.


Detail artikel.
Penulis: Brendan McGuigan
Penyunting: Bronwyn Harris
Hak Cipta dilindungi
2003-2011 Conjencture Corporation

Diterjemahkan dari wisegeek.com
foto dari http://www.wayfaring.info

Apa sih yang dimaksud dengan mamihlatinatapai?

Di siang yang panas, udara di dalam kamar terasa tak tertahankan. Padahal pintu dan jendela sudah dibuka lebar-lebar. Andi yang sedang berba...